“Katakan Tidak Pada Narkoba” DPC GANN Lampung Timur Terus Sosialisasikan P4GN di Lingkungan Sekolah

admin | 21 Februari 2025, 21:46 pm | 15 views

Lampung Timur –– DPC  Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Lampung Timur menyelenggarakan ‘Sosialisasi Bahaya Narkoba di Lingkungan Sekolah.

Kali ini acara sosialisasi digelar di dua lokasi, yakni di Madrasah Aliyah, dan SMP IT Al – Asror Sekampung, serta SMA Negeri 1 Batang Hari Lampung Timur, Jumat 21 Februari 2025.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPC GANN Lampung Timur Firdaus Hanafi, beserta jajaran, dan Hendika Lana Suma, selaku moderator “Pencegahan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba” di tingkat sekolah.

Oplus_131072

Dalam kesempatan tersebut Hendika Lana Suma memaparkan bahwa generasi muda yang saat ini duduk di bangku sekolah, harus bisa mengetahui jenis, efek, dan bahaya narkotika, serta sanggup katakan tidak pada narkoba.

Hal ini didukung dan dibenarkan oleh Ketua DPC GANN Lampung Timur Firdaus Hanafi yang mengatakan bahwa sekolah, dalam hal ini adalah benteng utama dari serbuan narkoba saat ini.

Firdaus Hanafi juga berharap seluruh siswa dan siswi di seluruh sekolah baik tingkat SMP maupun SMA, benar-benar mampu menjaga lingkungannya dari gempuran dahsyat penyebaran narkotika, dan menjadikan Lampung Timur BERSINAR (Bersih Dari Narkoba).

“Kami dari DPC GANN Lampung Timur siap sedia mendampingi dan memberikan edukasi mengenai penyalahgunaan narkoba bagi para siswa dan siswi yang masih sekolah,” ungkapnya Firdaus Hanafi..

Kegiatan yang mengusung tema “Sosialisasi P4GN Tingkat SLTP dan SLTA Se- Kabupaten Lampung Timur Tahun 2025” yang di laksanakan DPC GANN Lampung Timur tersebut, sangat di apresiasi oleh pihak sekolah.

Seperti dikatakan Setiabudi Waka Kesiswaan Madrasah Aliyah, dan SMP IT Al – Asror Sekampung Lampung Timur, Ia berharap adik-adik yang masih duduk di bangku sekolah ini benar-benar dapat memahami bahayanya penyalahgunaan Narkoba.

“Kami mengucapkan terimakasih untuk kawan – kawan DPC GANN yang memberikan sosialisasi pemahaman tentang bahaya Narkoba, mudah – mudahan bermanfaat, untuk generasi muda kita, calon penerus bangsa, mudah mudahan bermanfaat untuk anak murid kita,” tutupnya. (Hen)

Berita Terkait